Tips Pencarian Dengan Google

.

Ada yang belum tau Google? Coba angkat tangan...

Mungkin dari 10, hanya 1 yang angkat tangan, itupun orang yang gak pernah tau tentang dunia internet he he

Google merupakan search engine yang paling banyak dipakai oleh netter. Beragam informasi dapat kita cari secara cepat dengan menggunakan google. Untuk mengoptimalkan hasil pencarian, google menyediakan beberapa option:

filetype:
Option ini digunakan untuk mencari tipe file tertentu.
Contoh:
filetype:xls -> untuk mencari file MS Excel
filetype:doc -> untuk mencari file MS Word

inurl:
Option ini digunakan untuk mencari kata tertentu yang "masuk" sebagai url.
Dengan option ini Anda dapat melakukan pencarian pada pencarian folder tertentu (jika dikombinasikan dengan option "index of").
Contoh:
inurl:admin -> pencarian ini menghasilkan url website yang mempunyai kata "admin"

site:
Option ini secara spesifik digunakan untuk melakukan pencarian pada situs tertentu.
Contoh:
site:torry.net "xp style" --> mencari dengan keyword "xp style" pada situs www.torry.net

intitle:
Option ini digunakan untuk mencari kata tertentu yang terdapat pada title dari halaman web.

link:
Option ini digunakan untuk mengetahui situs mana saja yang nge-link ke situs tertentu.
Contoh:
link:delphi3000.com --> mencari situs yang mempunyai link ke www.delphi3000.com

Anda dapat mengkombinasikan berbagai option di atas untuk mendapatkan hasil pencarian yang lebih spesifik.
Contoh:
pdf "rapidshare.de/files" site:rapidshare.de
--> untuk mencari buku atau file pdf di rapidshare.de

+inurl:exe|rar|zip site:rapidshare.de
--> untuk mencari program, aplikasi di rapidshare.de

Anda dapat mengganti site:rapidshare.de menjadi site:megaupload.com untuk mencari file di MegaUpload

Sumber : http://www.klik-kanan.com/fokus/tips-google.shtml

5 komentar:

Rendy BlogHeboh "Blog Dofollow" said...

pertamaaxx..
haha..
keren banget nih tips dan trik untuk Googlenya..
berkomentar juga yah di BLOG HEBOH..
hhhe..

Ghustie Samosir said...

@ Rendy BlogHeboh "Blog Dofollow" :
Ok sob :)

Kenali dan Kunjungi Objek Wisata di Pandeglang said...

Sippp..makasih bro tipsnya..:)

mbah gendeng said...

makasih tipsnya sangat bagus dan membantu....

kanker usus said...

bagaimana caranya gan. biar web saya masuk 10 besar dalam mbah google?

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Post a Comment

Komentar apapun akan sangat berarti bagi blog ini :)
Petunjuk memberikan komentar :

Pilih "Name/URL" (URL boleh dikosongkan),
Pilih "Anonymous" jika tidak mempunyai website/blog,
Pilih yang lain juga boleh kok :)

 
HanyaInfo is proudly powered by Blogger.com | Template by Agus Ramadhani | o-om.com